Badan Pemulihan Aset Kejaksaan RI Serahkan 5 Unit Kapal kepada Kementerian Kelautan dan Perikanan dalamrangka Penetapan Status Penggunaan

Badan Pemulihan Aset Kejaksaan RI Serahkan 5 Unit Kapal kepada Kementerian Kelautan dan Perikanan dalamrangka Penetapan Status Penggunaan MKO, Kejaksaan Agung RI Jakarta - Badan Pemulihan Aset Kejaksaan RI telah melaksanakan acara Serah Terima Barang Milik Negara (BMN) yang berasal dari Barang Rampasan Negara hasil tindak pidana, dari Kejaksaan Negeri Dumai, Kejaksaan Negeri Belawan, Kejaksaan Negeri Banda Aceh, dan Cabang Kejaksaan Negeri Deli Serdang. Penyerahan ini dilakukan dalamrangka Penetapan Status Penggunaan (PSP) kepada Kementerian Kelautan dan Perikanan pada Kamis, 10 Juli 2025 di Gedung Kantor KKP. Adapun lima unit kapal hasil rampasan negara yang telah diserahkan yakni: 1.KM. SLFA 5323 (GT 68,08) perkara tindak pidana perikanan atas nama Terpidana Than Htike dari Kejaksaan Negeri Dumai, berlokasi di Pelabuhan Purnama Dumai, dengan nilai BMN Rp212.750.000; 2.KM. KHF 1355 (GT 60,77) perkara tindak pidana perikanan atas nama Terpidana Run Shien dari Kejaksaan Negeri Belawan, ...