Konreg Kementerian PU 2025, Menteri Dody: Fokus Perkuat Infrastruktur Pangan, Air dan Pemerataan Ekonomi

Konreg Kementerian PU 2025, Menteri Dody: Fokus Perkuat Infrastruktur Pangan, Air dan Pemerataan Ekonomi MKO, Kementerian Pekerjaan Umum RI Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) menggelar Konsultasi Regional (Konreg) 2025 untuk membahas pemrograman infrastruktur PU Tahun Anggaran 2026 di Auditorium Kementerian PU, Jumat (9/5). Tahun ini tema yang diangkat adalah “Penguatan Infrastruktur PU Mendukung Ketahanan Pangan dan Air serta Pertumbuhan Ekonomi Inklusif”. Menteri PU Dody Hanggodo mengatakan pemerintah berkomitmen kuat untuk membangun infrastruktur yang inklusif, berkeadilan, dan berkelanjutan. Seluruh program prioritas yang telah dirancang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara merata di seluruh wilayah Indonesia. “Untuk mewujudkan cita-cita besar tersebut, Kementerian PU menetapkan “PU608” sebagai strategi utama pembangunan infrastruktur PU 2025–2029 meliputi efisiensi investasi dengan target nilai ICOR _(Incremental Capital Investment ...